Tips Trik SNMPTN 2019 99% LOLOS

TIPS LULUS SNMPTN 2019. Assalamualaikum! Di postingan kali ini saya akan memberikan beberapa tips dan trik untuk membantu kalian angkatan 2016 supaya bisa lolos SNMPTN. Apa yang saya tulis di postingan ini 75% berasal dari pengalaman saya sendiri dan 25% hasil dari googling.

Ini dia beberapa tips dan trik supaya lolos SNMPTN 2019:
  • Nilai Rapot
Ya, SNMPTN menggunakan nilai rapot untuk seleksinya. Usahakan nilai kalian stabil cenderung naik tiap semesternya. Nilai rapot yang digunakan untuk seleksi itu dari semester 1 sampai 5 (kelas 12 semester 1). Tapi nilai rapot yang tinggi bukan jaminan kalian akan lolos SNMPTN. Kenapa? Baca Nilai rapot besar bukan jaminan lolos SNMPTN. Jika ada yang bertanya “berapa nilai yang dibutuhkan supaya bisa lolos SNMPTN?” kalian bisa baca Nilai yang dibutuhkan untuk lolos SNMPTN

  • Jumlah Peminat dan Daya Tampung
Dalam pemilihan Prodi di SNMPTN usahakan kalian melihat  jumlah peminat dan daya tampung jurusan. Kalian bisa melihat Jumlah Peminat dan Daya Tampung di laman SNMPTN atau klik: Jumlah Peminat dan Daya Tampung Universitas . Usahakan kalian melihat jurusan dengan daya tampung yang cukup banyak dan jumlah peminat yang sedikit, ini akan memperbesar peluang kalian untuk lolos. Jika ada yang masih bingung menentukan pilihan jurusan bisa baca review dan prospek kerja jurusan disini.

BARU!!! Mulai Bulan November 2018 saya akan live di youtube dan menjawab semua pertanyaan-pertanyaan kalian mengenai SNMPTN 2019. Subscribe di youtube.com/c/irvancip. Sampai berjumpa di Bulan November!!!
  • Pemilihan Universitas
Tiap tahun pasti akan muncul beberapa universitas dengan jumlah pendaftar SNMPTN terbanyak. Usahakan kalian tidak memilih universitas-universitas tersebut di SNMPTN karena akan memperkecil peluang untuk lolos. Baca: Universitas dengan Jumlah Pendaftar SNMPTN terbanyak atau Universitas Terbaik di Indonesia Versi Kemenristek Dikti
TIPS DAN TRIK LOLOS SNMPTN 2016
TIPS DAN TRIK LOLOS SNMPTN 2019

  • Alumni
Banyak yang bilang jumlah alumni di suatu universitas juga mempengaruhi peluang kita untuk lolos. Tentunya alumni yang berprestasi dan satu jurusan dengan yang kita pilih. Cara ini sudah saya gunakan dan terbukti bisa meloloskan saya ke PTN melalui jalur SNMPTN. Entah kebetulan atau memang “alumni” menjadi factor penting dalam proses seleksi. Kalian bisa meminta data kakak kelas yang diterima SNMPTN tahun sebelumnya ke BK.

  • Persaingan Tingkat Sekolah
Dalam satu sekolah mungkin akan ada lebih dari 200 orang yang mengikuti SNMPTN, pasti ada beberapa siswa yang memilih prodi dan universitas yang sama. Sekarang pertanyaanya, apa mungkin dalam satu sekolah akan ada siswa yang diterima dengan pilihan yang sama? Hal itu bisa terjadi namun kemungkinanya cukup kecil. Sebagai contoh, tahun 2015 di sekolah saya ada 72 siswa yang diterima SNMPTN, hanya 4 orang yang sukses masuk dengan pilihan yang sama, 2 orang di jurusan A dan 2 orang di jurusan B.

Tips dari saya jika kalian ingin memilih prodi usahakan di sekolah hanya kalian yang memilih. Jika ada yang sama dan nilainya lebih besar saya sarankan untuk mengganti pilihan prodi karena kalian akan kalah dalam persaingan tingkat sekolah.

Abdur
Pil. 1: Teknik Elektro Universitas A
Pil.2 : Teknik Sipil Universitas A
Pil.3 : Teknik Elektro Universitas B

Budi
Pil. 1: Teknik Industri Universitas A
Pil.2 : Teknik Elektro Universitas A

Budi memiliki nilai yang lebih tinggi dari Abdur, tapi Budi akan sulit masuk teknik elektro universitas A karena temanya Abdur sudah memilih Teknik elektro di pilihan pertama.

  • Hasil Simulasi SNMPTN
Sebelum SNMPTN resmi dibuka banyak situs-situs atau lembaga bimbingan belajar yang melakukan uji coba/simulasi SNMPTN. Saya pernah mengikuti simulasi SNMPTN dari sebuah bimbingan belajar yang cukup terkemuka. Nantinya kita disuruh untuk memasukan nilai rapot dan pilihan jurusan. Saat itu saya memilih 6 jurusan di 2 universitas dan hasilnya saya hanya lolos di 2 jurusan. Lalu satu dari dua jurusan tersebut saya pilih untuk pendaftaran SNMPTN dan ternyata benar membuat saya lolos SNMPTN 2015. Saran saya ketika ada simulasi SNMPTN ikutilah dengan sebaik mungkin.

  •  Prestasi
Saat pendaftaran SNMPTN kalian bisa memasukan maksimal 3 piagam. Jika kalian memiliki lebih dari 3 saya sarankan untuk memasukan yang tingkatnya paling tinggi. Seperti tingkat kota, nasional atau internasional. Saya tidak tahu seberapa berpengaruhnya prestasi yang kita masukan saat SNMPTN karena saya sendiri tidak memasukan prestasi apapun tapi tetap lolos.

  • Berdoa 
Berdoa adalah hal yang terpenting. Berdoa kepada Allah SWT supaya diberi kemudahan dan diberi kelulusan di jalur SNMPTN.

Baca: Review dan Prospek Kerja Berbagai JurusanTata Cara Pendaftran SNMPTN

Add official account LINE Tips Trik SNMPTN untuk mendapatkan info dan update terberu seputar SNMPTN, klik add. Itulah beberapa tips dan trik supaya lolos SNMPTN 2016. Semoga dengan mengikuti cara diatas kalian bisa lolos SNMPTN 2016. Terima kasih semoga bermanfaat.

134 comments

  1. Kak misalkan pilih prodi ekonomi pembangunan smntara nilai matematika dan ekonomi nya lebih kecil dari nilai sosiologi, bahasa inggris dan bahasa indonesia. Bisa gak ya lulus ekonomi pembangunan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setiap orang punya peluang untuk lulus SNMPTN, nilai besar kalau tidak ada strategi tidak akan bisa lolos. Saran saya lihat apakah temen satu sekolah anda ada yang memilih prodi ekonomi pembangunan. Jika ada coba bandingkan dengan nilai yang anda miliki

      Delete
  2. Kak misalkan pilih prodi ekonomi pembangunan smntara nilai matematika dan ekonomi nya lebih kecil dari nilai sosiologi, bahasa inggris dan bahasa indonesia. Bisa gak ya lulus ekonomi pembangunan

    ReplyDelete
  3. pemisi kk mau tanya sya nnty mau ambil jurusan Fisika di UGM tapi nilainya kaya gini B-,B-,B-,B,85 sementara B- dan B nilai kurikulum 2013. kira2x pluangnya bisa masuk gak.

    ReplyDelete
  4. Kak, mau nanya soal peletakan pilihan & universitas nih kak.

    Pilihan 1 di Univ A
    Pilihan 2 di Univ B
    Pilihan 3 di Univ B
    *nb : pilihan 1 & 2 adl jurusan yg sama

    Kira-kira peluangnya gmna kak ?
    Saya sekolahnya jauh dari kota. Tapi Alhamdulillah saya punya beberapa sertifikat/piagam dan nilai raport saya lumayan mendukung walau tak pernah dpt peringkat di kelas. Tapi saya khawatir. Nama sekolah saya tidak trlalu terkenal. Dan juga di pilihan pertama saya, belum ada alumni yg menjadi mahasiswa/i di univ itu. Jadi, apa saya harus ganti pilihan univnya atau bgmna ? Tolong kak, pencerahannya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Banyak yang bilang alumni adalah faktor penting yang membuat kita lulus SNMPTN. Ketika alumni sekolah kita berprestasi pasti universitas tsb bakal ngambil lagi siswa dari sekolah kita. Tapi kalo belum ada alumni yang pernah masuk saya rasa agak sulit untuk lolos. Saran saya ganti pilihan 1. Lihat tahun lalu alumni banyak yang masuk kemana. Tapi jika mau mencoba silahkan karena kamu punya sertifikat dan nilai yang mendukung

      Delete
  5. Gak ada kak hanya saya yang milih prodi ekonomi pembangunan. Jd gimana ya kak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo menurut saya peluang untuk lolos cukup besar karena ga ada saingan di tingkat sekolah

      Delete
  6. kak saya itu pengen ambil jurusan matematika , tapi saya tidak punya sertifikat di mapel itu , tapi saya punya 3 sertifikat FRN festival reog nasional ,
    dan alumni sekolah saya itu masuk jurusan bahasa ,
    saya bingung kak , saya harus masuk prodi yang mana , mohon tips nya ya kaka :) trimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sertifikat yang dilampirkan di SNMPTN ga harus berhubungan dengan prodi yang kamu mau pilih. Sertifikat apa aja bisa mulai dari olahrga, seni, dll. Dulu wali kelas saya pernah bilang kalo untuk jurusan MIPA (Matematika,dll) biasanya peluang lolosnya cukup besar. Saran saya kalo emang bakat kamu di matematika ambil aja jurusan itu di SNMPTN + masukin sertifikat yang kamu punya.

      Delete
  7. Permisi kak mau tanya saya bertekad untuk kuliah Kedokteran, dan rencana ingin ambil di UDAYANA kedokteran pilihan pertama, yg K-2 Mataram Kedokteran juga. Tapi takut soalnya aku dari sekolah swasta yg baru dan aku sendiri angkatan k-3, tapi Alhamdulillah untuk akreditasinya A. Apalagi aku dari tanggerang. Untuk rapot grafik naik terus dan yang paling top itu bahasa Inggris sama biologi. Punya setifikat lomba bahasa Inggris tingkat kabupaten. Menurut kk gimana? Masi ada secercah harapan kah untuk snmptn kedokteran UNUD? Thanks

    ReplyDelete
    Replies
    1. SNMPTN 2016 tidak melihat sekolah negeri atau swasta, yang dilihat adalah akreditasi. Jika akreditasi A maka 75% siswanya boleh ikut SNMPTN. Rata-rata rapot Hana berapa? Jurusan kedokteran memang agak sulit, beberapa teman saya yang punya nilai rapot besar pun tidak lolos. Tapi Hana punya peluang untuk lolos karena nilai rapot selalu naik tiap semester dan nilai biologi nya pun baik+sertifikat tingkat kabupaten bisa sangat membantu. Saran saya kalo memang cita-cita Hana masuk ke kedokteran, silahkan ambil kedokteran di SNMPTN. Tapi jika niatnya ingin lulus SNMPTN pilihan kedua atau ketiganya harus yang agak ringan.

      Delete
  8. min, semisal saya milih urutan SNMPTN seperti ini, apa boleh?
    1. univ A
    2. univ B
    3. univ B
    terus yang kedua, nilai rapor saya ada 1 mapel yg pernah turun 1x terus semester depannya naik lagi... namun saya berniat memilih jurusan yg tidak ada kaitannya dengan nilai yg turun tadi, apakah masih ada peluang untuk masuk ke jurusan yg saya pilih? atau bagaimana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Urutannya sudah benar. Nilai 1 mata pelajaran yang turun tidak terlalu berpengaruh asalkan rata-rata semua mapel naik tiap semesternya. Saya juga dulu ada nilai yang turun tapi tetap lolos. Peluang untuk lolos SNMPTN pasti ada, jangan lupa perhatikan pemilihan prodi, usahakan pilihan ke 2 atau ke 3 yang cukup ringan. Tetap semangat! Semoga lolos SNMPTN 2016

      Delete
  9. Assalamualaikum ka...ka saya mau masuk jurusan peternakan di unbraw...klo saya cek untuk daya tampungnya masih di atas 150 an tpi saya kurang tau untuk peminatnya berapa...nah tapi nilai saya di S.5 untuk mapel inggris sama MTK a turun ka...kira2 masih bisa bersaing ga ya ka..??mohon sarannya ka...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumsalam. Untuk jumlah peminat bisa cek di situs resmi SNMPTN, nanti pilih menu Daftar PTN dan Program Studi. Disana Iqbal bisa lihat jumlah peminat dan daya tampung peternakan UNBRAW dari tahun ke tahun. Turunya itu jauh ga? kalo tidak terlalu jauh saya rasa tidak apa-apa, misal dari 85 ke 84 atau 83. Lihat saingan di sekolah, kalo tidak ada yang memilih prodi yang sama dengan anda maka peluang untuk lolos cukup besar.

      Delete
  10. kak, seberapa besar si peluang aku masuk seni musik di unimed kalo aku dari jurusan IPA?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo peluang untuk lolos saya tidak bisa menjawabnya. Jika tidak ada saingan di tingkat sekolah, peluang lolos cukup besar.

      Delete
  11. Kak, untuk passing grade ngaruh nggak sih buat snmptn? aku kan searching dari beberapa sumber yang berbeda, ada yang mengatakan kalo passing grade itu cuma ngaruh buat sbmptn, tapi ada sumber lain yang mengatakan kalo passing grade ngaruh buat nentuin urutan prodi dalam snmptn. Jadi gimana nih kak solusinya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Passing grade hanya digunakan sebagai acuan dalam SBMPTN, ga ada hubunganya dengan SNMPTN karena proses seleksinya pun berbeda. Tapi kalo pg tersebut mau dijadikan acuan dalam pemilihan prodi SNMPTN silahkan saja karena dengan melihat pg kita bisa tau tingkat persaingan prodi.

      Delete
  12. kak aku mau masuk teknik sipil UB , nah itu ada yang bilang kalau masuk teknik sipil nilai yang menonjol itu mate matika dan fisika? emang bener ya? soalnya bhs inggris aku di s5 nurunnya lumayan banyak gmna? sarannya kak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya tidak bisa menjawab benar atau salah. Tapi memang jika kamu mau masuk jurusan teknik kamu harus menguasai fisika dan matematika, karena di jurusan teknik hampir semua mata kuliah berhubungan dengan fisika dan matematika.

      Delete
  13. kak misal pilihan aku kyk gini.
    1. Universitas Lampung
    - Agribisnis
    - Hubungan Internasional
    2. Institut Pertanian Bogor
    - Bisnis

    itu sudah benar blm kak? IPB aku taruh di univ pilihan ke 2? aku lebih pengen di Unila kak, karna satu kota. kendalanya kalau di IPB nilai rapot aku cuma 82,3 jauh juga dari Lampung tapi ada yg bilang kalau Univ yg bagus jgn ditaruh di pilihan ke 2? itu gimana kak?terus juga itu aku IPC kak, gimana kak peluang aku kalau lintas minat dgn nilai rapot 82,3? saran ya kak.

    ReplyDelete
  14. Ka, saya mau masuk Geografi UI, nilai saya menurut info yang saya dapat cukup memenuhi dan disekolah saya tahun lalu terdapat alumni yang lolos snmptn di jurusan tersebut, saya punya 2 sertifikat piagam penghargaan pagelaran seni nasional, menurut kaka peluang saya lolos gimana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurut saya peluang untuk lolos cukup besar karena tahun sebelumnya ada alumni yang masuk Geografi UI dan sertifikat yang kamu punya akan sangat membantu.

      Delete
  15. Ka mw nanya, sya sdh melihat hasil simulasi snmptn dri nilai yang dimasukkan oleh tentor sy. Dan geografi d sosiologi yang disarankan tpi sy heran knp yang itu disarankan untuk sy padahal nilainya jg naik turun.apakah sya harus memilih jurusan itu?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kamu ikut simulasi SNMPTN yang diselenggarakan oleh pihak sekolah atau online? Jika dari pihak sekolah saya rasa geografi dan sosiologi memang tepat untuk kamu. Kenapa kamu bisa masuk padahal nilainya turun? Sepertinya saingan/teman satu sekolah kamu tidak ada yang memilih jurusan tersebut atau ada tapi nilainya lebih kecil dari kamu. Kalo memang kamu yakin bisa masuk jurusan tersebut silahkan ambil. Saya hanya memberikan pendapat, pilihan ada ditangan kamu.

      Delete
    2. Terimakasih ka,sungguh memotivasi sekali..

      Delete
    3. Terimakasih ka,sungguh memotivasi sekali..

      Delete
  16. assalamualaikum, apa memilih harus prodi harus sesuai dengan jurusan kita di sma/smk. misal, saya siswa smk jurusan teknik kendaraan ringan, apa harus pilih prodi teknik kendaraan lagi? sedangkan saya sekarang lebih minat di sastra inggris terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo untuk SMK saya sarankan sesuai dengan jurusan di SMK, karena akan memperbesar peluang untuk lolos.

      Delete
  17. Aku mau nanya kak, ane search di google kalo ingin lolos snmptn kita milih ptn 1 dan prodi 1,, dari pada 2 ptn dan tiap ptn milih 2 prodi katanya peluang lolosnya 10%,, apakah benar kak ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya tidak pernah mendengar hal tersebut, mungkin benar mungkin juga salah. Menurut saya maksimalkanlah SNMPTN, pilih ketiga prodi yang bisa kalian pilih, karena jika tidak lolos pilihan 1 masih ada pilihan 2.

      Delete
  18. kak saya mau minta sarannya . saya kan mau daftar ke PTN A & saya anak IPA.di rapot saya kan nilai tertinggi itu di pelajaran biologi sama bahasa inggris . tetapi siswa disekolah saya banyak yang mendaftar di univ A jurusan biologi . jadi mau tidak mau saya harus pilih jurusan bahasa inggris tetapi jurusan bahasa ingris itu buat studi IPS. apakah saya harus pilih jurusan bahasa inggris yang studinya diperuntukkan untuk anak IPS agar saya bisa keterima di univ A tsb ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nilai kamu lebih besar dibandingkan dengan teman-teman kamu atau lebih kecil? Kalo lebih besar saya sarankan untuk memilih jurusan biologi. Memilih jurusan Bahasa Inggris boleh-boleh saja. Tapi kelo menurut saya lebih baik memilih jurusan IPA atau kalo mau pilih jurusan biologi di universitas lain.

      Delete
  19. ka, mau nanya dan meminta pendapat kakak seberapa peluang saya lolos SNMPTN 2016.. :)

    nilai nilai saya diSMK lumayan bagus dan saya selalu berada diperingkat 2 dikelas saya.. dan juga saya ikut OSIS.. Saya punya 2 piagam penghargaan dari sekolah..
    saya siswa jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR).

    Saya memilih PTN dan jurusan sesuai urutan sbb:
    1.UNJ - Pendidikan Teknik Mesin
    2.UNJ - Pendidikan Teknik Informatika & Komputer
    3.Univ Singaperbangsa karawang - Teknik Mesin

    di SMK saya tahun ini, murid yang lolos setelah pdss hanya 8 orang, dan saya satu satunya siswa di SMK saya jurusan TKR yang Berhak mengikuti SNMPTN..

    Mohon Jawabannya ya ka :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya rasa peluang kamu untuk lolos cukup besar karena kamu memilih prodi yang seusai dengan jurusan saat SMK. Pemilihan jurusannya pun sudah tepat. Tetap berdoa semoga diberikan kelulusan di SNMPTN 2016.

      Delete
  20. Kak saya mau tanya, saya mau masuk ke kampus A,jurusan Pertama A, sedangkan teman saya ngambil di kampus A tapi jurusan kedua Jurusan A. Sedangkan nilai saya kalah sama teman saya. Tapi saya punya sertifikat prestasi tingkat kota. Gimana peluang saya masuk ke perguruan kampus A ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurut saya peluang kamu punya peluang untuk lolos karena kamu memilih jurusan A sebagai pilihan pertama, sedangkan teman kamu pilihan kedua. Sertifikat juga akan sangat membantu.

      Delete
  21. Kak aku mau tanya tolonh jawab yaa, kan gini aku mau daftar snmptn pil pertama itu undip pemerintahan sama pil kedua useod ilmu politik, tapi aku ragu sama pilihan pertama aku soalnya ada temenku sekelas dia juga mau daftar undip pemerintahan sedangkan nilainya dia diatas aku, nahh aku bingung harus tetep maju apa mundur? Apa aku ganti aja pil pertama aku adbis ub tapi aku gatau ada alumni sekolahku apa engga disana? Enaknya gimana kak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Berdasarkan pengalaman saya, ketika ada teman yang memilih satu jurusan dengan kita dan nilainya lebih besar maka peluang untuk lolos kecil. Kalo mau mencoba silahkan, siapa tau kalian yang berdua yang akan masuk pemerintahan Undip. Saran saya lebih baik ganti pilihan ke jurusan yang daya tampung atau saingannya tidak terlalu ketat. Saya hanya memberikan saran, pilihan ada di tangan kamu.

      Delete
    2. kak, berarti kalo aku sama temanku mau masuk jurusan yang sama tapi aku pilihan pertama dan dia pilihan kedua, tapi nilainya dia diatas aku. Tapi alumni dari sekolahku hampir 82% kuliah disana, itu berarti aku berpeluang apa engga? tapi yang tahun kemarin rata2 kakak kelasku keterimanya lewat sbm di jurusan yang mau aku ambil itu. trs alumni katanya juga kan berpengaruh nah itu maksudnya alumni yang ada di unnive tsb apa yang di jurusan tsb? makasih banyak kak, sebelumnya.

      Delete
  22. kak, aku ingin coba di universitas B yang di sekolah ku ada 11 orang di terima, namun yang di IPS hanya 3 yang di terima. Aku mengambil Sastra Inggris yang peluang nya hanya untuk 1PS. Walaupun ada alumni disana, tidak seorang pun yang masuk Sastra Inggris. Dan juga aku dari Riau, belum ada yang dari Riau mengambil jurusan tersebut. Di sekolah aku tidak ada saingan, hanya aku sendiri yang mengambil Sastra Inggris. Btw, aku sudah finalisasi. :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo memang kamu ingin masuk sastra inggris silahkan pilih prodi tersebut. Mungkin kamu punya peluang untuk lolos karena tidak ada saingan di tingkat sekolah. Tetap semangat dan berdoa.

      Delete
  23. Kak,saya mau tanya. Di snmptn undangan saya mau ambil jurusan kesehatan masyarakat dan ilmu gizi di UI. Daya tampung KesMas 60 sedangkan Ilmu gizi 20. Menurut kakak yang saya jadikan pilihan pertama sebaiknya yg mana? Terus kalo nilai saya agak naik turun,alumni sedikit tapi satu sekolah gak ada yg ngambil disitu itu peluangnya bagaimana ya?
    Mohon jawabanya . terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo menurut saya pilihan pertama KesMas karena daya tampungnya lebih banyak. Untuk masalah nilai turun tidak apa-apa asalkan jangan terlalu jauh turunnya.

      Delete
  24. Kak saya ikut snmptn ke ptn. Unj jurusan pendidikan tata boga doang, kira" lolos gak ya kak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo tidak ada saingan di tingkat sekolah dan nilai kamu baik maka peluang untuk lolos pasti ada. Tapi saya sarankan pilih lebih dari satu prodi. Maksimalkan SNMPTN sebaik mungkin.

      Delete
  25. kak saya sudah finalisasi dan sebelumnya telah mengecek pendaaftaran berulang kali, begitu saya cek setelah finalisasi tanggal lahir saya berubah dari format DD/MM/YYYY menjadi MM/DD/YYYY . apakah hal tersebut berpengaruh?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak terlalu berpengaruh, yang penting nilai rapot tidak ada yang salah.

      Delete
  26. saya memiliki saingan dari 1 sekolah sama sama menempatkan prodi sastra ui di pilihan pertama, nilai saya lebih tinggi sedikit namun dia mengikuti ppkb ui dengan pilihan prodi yang sama, kira kira bagaimana peluang saya ?

    ReplyDelete
  27. kak, kalo alumni dari SMA saya kebanyakan lolos SBMPTN, apakah itu akan mempersulit saya untuk lolos SNMPTN ?

    ReplyDelete
  28. Ass, kak saya mau nanyak kk.
    Ini hati saya lagi dilema gara-gara pilihan ke2 saya TKRnya lebih tinggi daripada pilihan ke1
    Itu gimana kk ?
    Apa tkr berpengaruh penuh dalan snmptn
    Soalnya pilihan saya ini kk
    1 kehutnan usu
    2 keperawatan usu
    3 pend biologi unimed
    Itu gimana kk
    Mohong dibalas yaa kk😂

    ReplyDelete
    Replies
    1. Teman sekelas saya ada yang kasusnya sama seperti Syamsinar, pilihan kedua lebih tinggi dibandingkan pilihan kedua. Tapi alhamdulillah bisa lolos. Berdoa saja semoga diberi yang terbaik.

      Delete
  29. kak, apakah ppkb ui melihat besar gajinya orgtua? kalau secara nilai, nilai saya diatas lawan-2 saya. Tapi saya menaruh gaji hanya diatas 20jt. apakah mungkin lawan saya yg nilainya dibawah saya akan ketrima jika gaji orgtua mreka diatas gaji orgtua saya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mohon saya tidak terlalu mengerti tentang cara penerimaan jalur ppkb UI, jadi maaf saya tidak bisa menjawab.

      Delete
    2. Hai, aku mau nanya tentang perkembangan ppkb kamu gimana ya? Karena sekarang aku juga berada di posisi kamu.. makasih!

      Delete
  30. Kak bentar lagi kan pengumuman SNMPTN, nah sekarang aku lagi bingung soal peluang aku buat lulus disnmptn
    1.geofisika univ. A
    2.agroteknologi univ. A
    3.geofisika univ b
    Trus ad temen aku yg pilih jurusan geofisika di pilihan pertamanya di univ yg sm juga, tapi aku lebih unggul sedikit nilai raport dan sertifikat, tpi gmn klo nilai UN dia lebih tinggi dari pada aku, peluang aku buat lulus masih ada gak ya??

    ReplyDelete
  31. kak mau tanya, kalo aku daftar snmptn di universitas yang sama sekali gak ada alumni sekolah aku yg masuk sana, kira2 peluangnya brp persen? trs gmn cara mengatasiny?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Peluang pasti ada, untuk persentase peluang luls saya kurang tahu. Jika nilai kamu cukup baik maka peluang untuk lolos pun semakin besar. Tapi jangan galau, adik kelas saya masuk ke jurusan yang belum ada alumninya sama sekali.

      Delete
  32. Assalamu'alaikum..
    Kak,mau tanya. situs simulasi snmptn yang kakak pake waktu itu apa kak?
    Memang sih aku calon peserta snmptn 2017,tapi alangkah baiknya kalau tau mulai dari sekarang kan kak.. hehe. makasih kak..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumsalam. Saya waktu itu ikut simulasi SNMPTN di group Facebook Sukses SNMPTN SBMPTN dan UMPTN 2015. Untuk tahun 2017 saya tidak tahu apakah group tersebut masih mengadakan simulasi SNMPTN atau tidak.

      Delete
  33. Assalamualaikum kak,saya mau nanya, saya sekarang ini masih di kelas 2 yang mau naik kelas 3. Nah, saya itu kepingin banget buat masuk di snmptn pendidikan dokter ub yang ada di kota saya. Nilai rata rata saya di semester 1 dan 2 itu sama persis terus di 3 nya agak nurun dikit, terus di 4 nya naik cukup banyak.Emang sih kyaknya saya di pararel semester ini kayknya agk turun tapi allhamdullillahnya nilai sya naik walau peringkt turun. Sekolah saya juga allhamdullahnya itu terkenl akan integritasnya dn terkenl favorit di provinsi sy. Sy jug sempet menng juara 5 kti nsionl dan ada beberapa sertifikat peserta lomba dri beberpa univesits internasiomal. alumni saya tahun ini ada 6 orang yg diterima disana. pesaing di sekolah saya yg ingin mengambil hal yg sm dgn saya juga sepertinya cukup banyk.kira kira saya bisa nggk kak diterima di fk ub ini?? dn ada juga dari berbagai sumber internet kalau mau msuk fakultas kedoktern yg dipertimbangin itu pelajrn peminatan aja kayak fisika kimia biologi matematika. dn alhamdulillahnya saya klau pelajaran peminatan mendpatkn nilai yg bagus bgus, wlaupun ada pelajaran umum nilainya dibawh 9 an. itu bener nggk kak kalau peminatan aja yg dipakai buat snmptn dan mapel lain cuma sebagai formalitas? terimksih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumsalam. Menurut saya, peluang kamu untuk lulus SNMPTN cukup besar. Kamu punya sertifikat internasional yang bisa dilampirkan saat pendaftaran. Alumni juga akan sangat membantu, oh iya 6 orang alumni itu diterima di fk ub atau terpecah ke dalam beberapa jurusan?
      Untuk masalah pesaing satu sekolah, coba cari tahu nilai mereka lebih baik atau lebih rendah dari nilai yang kamu punya. Jika nilai mereka lebih rendah, kamu punya peluang untuk lolos. Lalu untuk pelajaran yang dilihat di FK saya kurang tahu, kamu bisa kirim email ke UB untuk memastikan nilai pelajaran apa saja yang dipertimbangkan untuk masuk ke FK UB.

      Delete
  34. Assalamualaikum kak, saya yang bertanya ditanggal 11 juni. Sebelumnya saya mengucapkan terimakasih atas informasi yang kakak berikan di blog ini yang sangat bermanfaat. Dan juga terimakasih atas tanggapannya atas pertanyaan saya sebelumnya. 6 orang itu adalah kakak kelas saya tahun ini. Dan untuk sertifikat internasional itu sebenarnya seperti ancq dll yang saya hanya sebagai peserta saja. Dan untuk juara 5 lkti itu adalah juara harapan 2 dari lomba yang diadakan fakultas perikanan dan kelautan unair tingkat nasinal. Apa kira kira sertifikat sebgai peserta saja akan berpengaruh? Dan apa jika saya memasukkan prestasi saya yang lomba lkti fpk unair itu juga akan berpengaruh walaupun saya inginnya ke ub? Terimakasih atas jawabannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumsalam. Jadi seperti ini, nanti ketika pendaftaran SNMPTN bisa melampirkan maksimal 3 sertifikat/piagam atau bukti prestasi lainnya. Kalo kamu punya lebih dari 3 sertifikat, masukkan sertifikat yang paling tinggi tingkatannya. Semua sertifikat yang dimasukkan pasti berpengaruh terhadap proses seleksi. Menurut saya, lebih baik dimasukkan saja 2 sertifikat internasional dan 1 sertifikat nasional.
      Jadi yang 6 orang itu masuk fk ub? 6 orang itu cukup banyak, jadi ada kemungkinan tahun ini juga akan segitu yang diterima.

      Delete
  35. kak tolong kunjungi blog saya please di http://historyofdidle.blogspot.co.id/2016/06/lulus-snmptn.html
    isi blog ini tentang curahan hati dan pikiran saya yang masih bingung buat SNMPTN.Disana juga disertai nilai rata-rata rapor saya.Tolong komen dipostingan saya ya kak,please.Saya sekarang lagi membutuhkan saran banget kak

    ReplyDelete
  36. Assalamuallaikum Kak, saya sekarang baru naik ke kelas 3. Sekolah saya akreditasi A. Nanti saya mau ikut snmptn ngambil jurusan kedokteran di ipb. Alumni dari sekolah saya ada 10 orang lebih. Sayangnya Semester 4 nilai matematika saya turun 1 angka, yang lain naik semua. Saya punya 2 sertifikat fls2n seni kriya juara 3 satunya hanya sertifikat peserta. Apa saya berkemungkinan buat lolos snmptn kak? Dan tolong minta sarannya apa yang harus saya lakuin dan dimanaun iversitas apa yang memungkinkan saya lolos? Trimakasih kak��

    ReplyDelete
  37. rahasiasuksesjadipns.blogspot.com

    ReplyDelete
  38. Kak saya tahun ini akan lulus dan ikut snmptn , saya sih gak terlalu berharap karena peringkat yang apa adanya dan gak ada piagam , tapi saya ngebet banget mau masuk kedokteran unsri , alumni saya banyak masuk saya dan pasti teman teman udah mau masuk sana , peluang semakin kecil , saya belom kepikiran jurusan lain :') , menurut kakak saya ikut snmptn kedokteran unsri atau ptn lain meskipun dikit alumninya , atau siapin aja sbmptn?
    Terima kasih :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk lolos SNMPTN ke jurusan kedokteran memang agak sulit, apalagi dalam satu sekolah banyak yang akan mendaftar ke jurusan tsb. Keputusan ada di tangan kamu, kalau cita-cita mau masuk ke kedokteran, silahkan ambil di SNMPTN. Tapi jangan terlalu berharap di SNMPTN, ujian yang sesungguhnya ada di tes tulis SBMPTN. Jadi persiapkan diri dan banyak berlatih soal-soal SBMPTN dari sekarang.

      Delete
  39. Kak kalo nilainya turun sekali aja gk bisa lolos ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak apa-apa nilai turun, asal jangan terlalu jauh.

      Delete
  40. Kak kalo nilainya turun sekali aja gk bisa lolos ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak apa-apa nilai turun, asal jangan terlalu jauh.

      Delete
  41. kak saya mau bertanya, kalau mau mengambil jurusan ilmu/teknik komputer nilai rapot yang harus di perhatikan apa saja ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya tidak tahu persis nilai apa saja yang diperhatikan untuk masuk jurusan Ilmu Komputer. Menurut saya Matematika yang paling utama.

      Delete
  42. mau nanya kak, apakah piagam prestasi yang dikirimkan untuk SNMPTN bisa berupa prestasi non-akademik walaupun itu misalnya lomba dari pihak dinas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya bisa, piagam apa saja bisa dimasukkan saat pendaftaran SNMPTN.

      Delete
  43. Kak saya mau tanya saya pengen masuk teknik kimia its tapi nilai kimia saya naik turun tapi saya punya piagam juara 2 lkti di ipb bagaimana peluang saya di snmptn

    ReplyDelete
  44. kak mau tanya nih. saya punya 2 piagam olimpiade since sama bhs inggris dri UGM kalo itu di lampirkan peluang untuk do terima besar ngga??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setiap setifikat yang dilampirkan pasti akan menambah peluang untuk lolos. Untuk masalah besar atau kecilnya diterima itu tergantung universitas yang bersangkutan.

      Delete
  45. Kak, saya mau nanya. Apakah pengalaman dalam organisasi termasuk kriteria untuk lolos snmptn? Tolong dijawab ya kak. Terima kasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya kurang tahu, tapi bisa jadi pengalaman organisasi dilihat ketika seleksi SNMPTN.

      Delete
  46. kak mau nanya nih, kan di sekolah saya (SMAN 16 Bandung) alumni belum ada yang pernah masuk STEI ITB (jika jurusan lain ada), jika saya daftar snmptn ke STEI memungkinkan diterima gak ya?
    Dan pertanyaan kedua, saya seorang ketua osis di sekolah dan saya mengikuti osn TIK, Apakah dengan menyertakan sertifikat ketua osis dan sertifikat osn TIK bisa mendukung masuk snmptn? Makasih kak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurut saya cukup sulit jika belum pernah ada alumni yang lolos ke STEI, tapi jika keinginan kamu masuk STEI silahkan dicoba. Sertifikat sebagai ketua osis dan OSN TIK pasti akan berpengaruh terhadap proses seleksi SNMPTN.

      Delete
  47. Kak saya ingin bertanya, saya sekarang kelas 3smk jurusan teknik mesin nah kebetulan sekolah say juga sekolah favorit bahkan setiap tahun un sekolah daya selalu terbaik se-DIY, tetapi sekolah saya ini 4tahun. Nah rencana saya ingin mendaftar di
    Pil 1.Universitas Udayana jurusan teknik mesin
    Pil 2. Uns Surakarta jurusan teknik mesin
    Pil 3. Universitas brawijaya jurusan teknik mesin. Untuk pemilihan sendiri apakah sudah benar? Lalu untuk peluangnya bagaimana kak? Mengingat saya tidak mempunyai sertifikat yg bersangkutan dengan jurusan saya, saya hanya memiliki sertifikat lomba pramuka tingkat kabupaten dan saya sering menjadi panitia dalam event sekolah baik menjadi ketua bendahara atau koordinator sie tetapi tidak ada sertifikatnya. Lalu bagai mana kak peluangnya? Untuk amlumni yang kuliah di universitas tersebut saya juga belum mengetahui apakah ada atau tidaknya, tetapi seperyinya untuk di udayana sepertinya tidak ada alumni yang disana karena jarak jogja dan bali yang jauh, lalu mayoritas kakak kelas justru mandaftar di uny. Sebelumnya terimakasih kak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sepengetahuan saya, SNMPTN maksimal memilih 3 Program Studi dari 2 Universitas, jadi pilihan kamu diatas salah karena kamu memilih 3 universitas. Karena sekolah kamu favorit dan jurusan kamu pun sesuai dengan apa yang ingin dipilih di SNMPTN, saya rasa peluang untuk lolos cukup besar. Coba saja upload sertifikat tersebut saat SNMPTN, saya dulu tidak melampirkan sertifikat tapi alhamdulillah bisa lolos. Coba cari lagi informasi apakah ada kakak kelas yang pernah lolos ke jurusan teknik mesin, jika ada coba pilih univ yang sama dengan kakak kelas kamu.

      Delete
  48. Assalamualaikum kak, minta sarannya ya kak. Kan gini aku anak IPA terus pengen ambil jurusan Biologi murni, terus aku juga punya sertifikat KIR ada yg nasional alhamdulillah. Masalahnya pengennya itu snmptn ke UGM terus aku putra daerah jatim aku lihat peluang jurusan bio di UGM dari jatim ya lumayan tapi kata guru BK aku masuk UGM itu rada susah😭 terus aku juga kefikiran unair sama unesa. Minta sarannya kak mending lanjut UGM apa ke pilihan dua itu tadi terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumsalam. Apakah disekolah kamu pernah ada alumni yang masuk ke Biologi UGM? Jika ada maka kamu punya peluang untuk lolos. UGM memang sulit tapi peluang untuk lolos pasti ada. Jika cita-cita kamu masuk UGM, saran saya UGM pilihan pertama, pilihan kedua terserah kamu unair atau unesa.

      Delete
  49. kak mau tanya, kira-kira kalau mau masuk jurusan sistem informasi lewat snmptn kira-kira nilai rapor apa saja yang dipertimbangkan?makasih...

    ReplyDelete
  50. Assalamu'alaikum kak, saya mau Tanya, saya berencana ingin memilih FTSL ITB di snmptn 2017 nanti, Dan Alhamdulillah nilai rata2 tiap semester naik, nilai mata pelajaran UN (matfiskimbioinding) juga naik Semua Alhamdulillah. Alumni Dari sekolah Ku lumayan banyak, Tapi yg di FTSL nya tahun 2016 2 orang. Sedangkan di angkatan Ku banyak yg minat FTSL, Dan salah satunya nilainya diatas aku (red, Aku nomor dua Lah di peminatan jurusan). Oh ya, Aku juga punya sertifikat Tapi bukan math ataupun Fisika, Tapi Bahasa inggris, mulai Dari juara provinsi sampe juara nasional. Menurut kakak Gimana? Apakah Aku tetap nekat aja daftar, atau cari aman di pilihan lain? Dan apakah sertifikat yg aku lampirkan nanti nya berguna ya? Mohon dijawab ya kak, terimakasih nuhun Aa (sekolah saya di Tangerang Hehe)

    ReplyDelete
  51. Kak saya suka pelajaran kimia dan sejarah tapi saya anak ipa jadi jurusan apa yang pas dengan saya

    ReplyDelete
  52. Min mau tanya. Kalau misalkan teman saya yang lebih pintar memilih jurusan yang sama dengan saya, tetapi beda universitas dengan saya bagaimana ? Manakah yang lebih diterima ?

    ReplyDelete
  53. Min mau tanya. Kalau misalkan teman saya yang lebih pintar memilih jurusan yang sama dengan saya, tetapi beda universitas dengan saya bagaimana ? Manakah yang lebih diterima ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau beda universitas tidak masalah. Lanjut saja.

      Delete
  54. Halo ka mau nanya nih
    Disekolah saya itu rata rata milih unj tapi beda prodi sama saya, saya pernah masuk ranking 5 besar, kira kira saya bisa lolos gak ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo beda prodi ga masalah, yang terpenting memilih prodi yang kamu rasa sesuai dengan nilai yang kamu punya. InsyaAllah peluang untuk lolos pasti ada.

      Delete
  55. Kak nilai yang tinggi matematika dan kimia.
    trus sya pngen ambil jrasan pndidikan matematika kira" bisa gk ya kak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa, karena nilai matematika kamu tinggi itu akan menjadi nilai tambah.

      Delete
  56. siswa smk bisa gk ya masuk fk lwat sbmptn,umbptn?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sangat bisa, karena SBMPTN dan Ujian Mandiri merupakan tes tertulis yang bisa diikuti oleh semua siswa.

      Delete
  57. Makasih mas, sangat berguna untuk yg mau masuk snmptn

    ReplyDelete
  58. assalamualaikum.. kak, kan di snmptn pilihanku itu
    1. univ. hasanuddin jurusan matematika
    2. univ. hasanuddin jurusan keperawatan
    3. univ. negeri makassar jurusan pendidikan bahasa inggris
    nah, apakah itu sudah tepat atau belum kak?

    ReplyDelete
  59. Assalamu'alaikum, Kak...
    Aku mau nanya, gini... aku kan pengen masuk ke akuntansi uns/ugm, aku dr smk jurusan akuntansi, kalau soal nilai punyaku naik turun dan itu ada kisaran 5 poin, tapi tetep 90-an, terus kalau piagam aku punya juara harapan 1 olimpiade akuntansi nasional SV UGM, Juara 1 LKS akuntansi kabupaten, juara 2 OSTN Matematika Nontek provinsi, dan juara harapan 1 olimpiade akuntansi unnes(Tim/provinsi). Tapi kan cuma boleh melampirkan 3, nah aku bingung milihnya,
    Kemudian untuk alumni, alumni dr sekolahku yang lolos snmptn adanya di unnes, untuk uns aku kurang tau tapi katanya ada 1 atau 2 orang entah alumni tahun berapa dan bukan dari jurusan yang sama,
    untuk alumni di ugm, gak ada yg lewat jalur snmptn, cuma ada 2 orang lulusan 2 tahun sebelumku yang masuk lewat utul dijurusan ilmu pemerintahan tapi dari jurusan yg sama, dan mereka cukup berprestasi di sana,
    Lalu untuk persaingan di sekolah, ada banyak siswa yg minat ke 2 univ itu, yang milih prodi yang sama juga lumayan, kalau soal nilainya lagi di usahakan tanya-tanya,
    Jadi gimana saran untuk memaksimalkan peluangnya kak? kira-kira prioritas utamanya yang mana?
    Makasih kak...

    ReplyDelete
  60. Kak mohon bantuannya. Saya ingin SNMPTN ambil sistem informasi di univ A di pilihan pertama. dan guru bk saya menganjurkan kalau prodi di pilihan 2 agar 'berhubungan' sama pilihan 1. Kira-kira prodi apa yang harus saya ambil untuk pilihan 2, sementara di univ A itu nggak ada prodi yang berhubungan dengan sistem informasi? makasih ^^

    ReplyDelete
  61. Numpang nanya kak,.
    saya peserta SNMPTN 2017.
    sya kan milih UNIV A jurusan 1(pilihan 1)

    ada temen (peringkatnya lebih tinggi dari saya) yang juga milih UNIV A jurusan 1 (pilihan 2)
    ada juga(peringkatnya lebih rendah dari saya)yang yg milih UNIV A jurusan 1(pilihan 1).

    itu peluangnya gimana ya kak?😢😢
    mohon di balas ya kak,.

    ReplyDelete
  62. Numpang nanya kak,.
    saya peserta SNMPTN 2017.
    sya kan milih UNIV A jurusan 1(pilihan 1)

    ada temen (peringkatnya lebih tinggi dari saya) yang juga milih UNIV A jurusan 1 (pilihan 2)
    ada juga(peringkatnya lebih rendah dari saya)yang yg milih UNIV A jurusan 1(pilihan 1).

    itu peluangnya gimana ya kak?😢😢
    mohon di balas ya kak,.

    ReplyDelete
  63. Assalamualaikum Kak saya ingin bertanya kalo misalkan pilihan 1 sama 2 jurusan dan universitas yang sama boleh gak si ka?

    ReplyDelete
  64. Assalamu'alaikum ka...
    Saya ingin bertanya bagaimana potensi saya di snmptn...
    Nilai raport saya di SMK bisa di bilang tinggi, saya hampr sllu ranking 1 dikelas, nilai MTK saya sll diatas 92.. Sy dari jurusan multimedia tapi stlh lulus sy berminat ke Teknik Informatika Unnes sdngkan alumni di unnes ga trll banyak dan ga da alumni smk sy di jurusn yg say pilih... Menrurut kaka gimana potensi keberhasilan sy? Mohon pencerahannya :)

    ReplyDelete
  65. Assalamualaikum Kak saya ingin bertanya kalo misalkan pilihan 1 sama 2 jurusan dan universitas yang sama boleh gak si ka?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pilihan 1 jurusan A Univ B
      Pilihan 2 jurusan A Univ B
      Seperti itu maksudnya? Saya rasa tidak akan bisa, jurusan yang sudah dipilih di pilihan pertama tidak bisa dipilih lagi di pilihan kedua.

      Delete
  66. Slow sis gan kerja keras tidak akan menghianati hasil :)
    Follow ig: @maulana_ghifari10

    ReplyDelete
  67. Kak,mau tanya kalau temen saya mau ngambil teknik tapi grafik nilainya turun gimana? Kalau gak salah nilainya 96 96 93 93 92

    ReplyDelete
  68. Kak,mau tanya kalau temen saya mau ngambil teknik tapi grafik nilainya turun gimana? Kalau gak salah nilainya 96 96 93 93 92

    ReplyDelete
  69. Kak,mau tanya kalau temen saya mau ambil jurusan teknik tapi grafik nilainya turun gimana 96 96 93 93 92?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya rasa tidak apa-apa. Nilainya memang turun tapi tidak terlalu jauh.

      Delete
  70. Kak mau nanya apakah benar kalo pilihan 1 dan pilihan 2 itu jurusannya harusnyang
    Berhubungan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo menurut saya, iya. Karena universitas jadi tahu apa minat kita. Hal itu pun saya lakukan ketika daftar SNMPTN 2015, saya memilih program studi yang sama di dua universitas yang berbeda. Itu hanya pendapat saya, nyatanya banyak yang sukses lolos SNMPTN dengan pemilihan jurusan yang random.

      Delete
  71. Kak, aku sekolah di smk barunawati (swasta) jurusan tkj apakah bisa masuk ptn jurusan menegemen pemasaran

    ReplyDelete
    Replies
    1. Peluang untuk lolos SNMPTN pasti ada, hanya saja banyak hal yang harus diperhatikan. Jika melihat jurusan kamu di SMK dengan Manajemen Pemasaran mungkin cukup berbeda, saran saya ambil jurusan yang sesuai dengan jurusan kamu di SMA. Atau bisa mengambil manajemen pemasaran di SBMPTN.

      Delete
  72. kak apakah foto yang tidak memenuhi persyaratan SNMPTN peluang diterimanya kecil kak ???
    soalnya foto yang udah difinalisasi kemarin kualitasnya jelek kak. jadi pecah-pecah gitu hasilya

    ReplyDelete
  73. Ka mau nanya. Sebenrnya tu PTN ngeliat nilai kita harus cenderung naik setiap pelajaran apa naik rata2 semua mapel dari semester 1-3 ??

    Trus klo misalnya gw mw ngambil sastra / pend. Bhs inggris itu yang penting bhs inggrisnya apa ada pelajaran yg lain yg hrs naik untuk syarat bisa lulus di fakultas trsbt ?? Mksh

    ReplyDelete
  74. ka kalo applikasi simulasi snmptn apa namanya yaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya tidak menggunakan aplikasi, saya mengikuti simulasi dari salah satu bimbingan belajar.

      Delete
  75. Assalamualaikum kak.. Kak saya mau tanya tentang SNMPTN. Kak kakak kelas saya yg masuk di UPN Jatim tahun 2017 itu yg saya tau ada 3 orang. 3 orang itu ada di jurusan Agroekoteknologi, teknik informatika, dan satu lagi managemen. Dan aku ingin daftar SNMPTN 2018 kesana dengan pilihan prodi
    1. Teknik industri
    2. Teknik lingkungan
    Apa saya ada peluang lolos untuk masuk dijurusan itu walaupun di jurusan teknik industri itu tidak ada alumni dari SMA ku..?? Mohon bantuannya kak.

    ReplyDelete
  76. Kak, saya sekolah jurusan ipa. Tapi kuliahnya mau ambil prodi manajemen (ekonomi di kelas IPA itu mapel lintas minat). Nilai ekonomi di rapot cuma ada 4 smster. segitu2 aja, naik sedikit dan selama 2 semster nilainya sama. Tapi saya punya piagam OSN prov, peluang untuk lolos snmptn gimna kak? Saya masih bingung.

    ReplyDelete


EmoticonEmoticon